Partai Golkar Gelar Seminar Pemimpin Kalbar di Tahun 2024, Ini Tujuannya


FOTO : Momen berpoto bersama usai seminar politik Partai Golkar (Ist)

Pewarta : Imas

radarkalbar.com, PONTIANAK – Partai Golkar Provinsi Kalbar menggelar seminar politik mengusung tema ‘Menakar Pemimpin Kalbar di Tahun 2024’, berlangsung di Gedung Zamrud Khatulistiwa Kota Pontianak, pada Selasa (26/10/2021).

Kegiatan itu diikuti oleh pengurus DPD Partai Golkar Provinsi Kalbar dan kalangan mahasiswa secara langsung, serta ada juga yang mengikuti secara virtual.

Seminar itu menghadirkan sejumlah narasumber antara lain, Guru Besar Untan, Prof. Eddy Suratman, Pengamat Politik Universitas Tanjungpura (Untan), DR. Jumadi dan Anggota DPR RI Dapil Kalbar 2, DR. Adrianus Asia Sidot.

Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Kalbar Prabasa Anantatur mengatakan, seminar politik ini dilakukan masih dengan rangkaian HUT Partai Golkar ke 57.

Menurutnya, tujuan yang ingin dicapai dari seminar ini antara lain, merumuskan dan menentukan sikap partai Golkar menyambut Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024.

Hasil dari seminar ini lanjut Prabasa, akan dibawa dalam rapat kerja partai pada bulan Desember nanti.

“Menuju enam dekade ini Golkar bertekad memenangkan pemilu presiden, pileg dan pilkada,” katanya saat membuka seminar politik Menakar Pemimpin Kalbar di Tahun 2024.

Prabasa juga menegaskan, sejumlah hal dan strategi politik siap dijalankan Partai untuk bisa menang pada setiap gelaran pesta demokrasi. Sehingga, dibawah Komando Ketua DPD Partai Golkar Maman Abdurahman, eksistensi partai berlambang pohon beringin ini bisa terus meningkat.

“Calon pemimpin yang diperlukan adalah figur mampu dan berkompetensi untuk membangun kalbar tanpa memandang etnis. Siapapun bisa asal berkompeten,” ujar Prabasa, yang juga Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar itu.

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa agar dapat mencalonkan figur pemimpin yang dibutuhkan dan diinginkan masyarakat, Partai Golkar telah menentukan sejumlah kriteria diantaranya, kualitas dari individu sendiri dan komitmen membangun daerah serta tidak bersikap pragmatik.

“Golkar melihat calon pemimpin untuk membangun kualitas di Kalbar, bagaimana membangun jaringan dan berkompetisi di tengah masyarakat,” pungkasnya.

Editor : Zen Zentha Zentara SE


Like it? Share with your friends!