FOTO : Momen berpoto bersama usai apel siaga UP3 Sanggau [ist]
SANGGAU – Menyambut Idul Fitri 1446 H, PT PLN (Persero) UP3 Sanggau menggelar Apel Siaga pada Rabu (26/3) sebagai langkah strategis dalam memastikan keandalan pasokan listrik selama periode Lebaran. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Unit Layanan Pelanggan (ULP) yang berada di wilayah kerja PLN UP3 Sanggau.
Dalam apel yang berlangsung di Kantor PLN UP3 Sanggau, Manajer PLN UP3 Sanggau, Hendy Gita Wedhatama, menegaskan komitmen PLN dalam menjaga kontinuitas suplai listrik selama momen Lebaran. Ia menekankan pentingnya kesiapan teknis dan sumber daya manusia agar masyarakat dapat merayakan Idul Fitri tanpa kendala listrik.
“PLN siap mengamankan pasokan listrik selama masa Lebaran. Tim siaga telah kami bentuk dan disebar di titik-titik strategis untuk merespons cepat jika terjadi gangguan,” ujar Hendy.
PLN UP3 Sanggau menetapkan masa siaga dari 24 Maret hingga 8 April 2025 dengan menerjunkan 448 personel yang terdiri dari pegawai PLN serta tenaga alih daya (TAD) dan mitra kerja. Untuk menunjang operasional selama masa siaga, PLN juga menyiapkan berbagai posko di sejumlah lokasi, termasuk posko siaga distribusi, posko siaga mudik, dan posko siaga SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum).
Selain itu, PLN UP3 Sanggau telah menyiapkan peralatan pendukung seperti Unit Gardu Bergerak (UGB), genset mobile, serta kendaraan operasional guna memastikan respons cepat terhadap potensi gangguan.
Tidak hanya memastikan keandalan listrik bagi pelanggan rumah tangga dan industri, PLN juga memberikan perhatian khusus pada pemudik yang menggunakan kendaraan listrik dengan memastikan kesiapan 9 lokasi SPKLU di wilayah Sanggau. Petugas siaga akan ditempatkan di setiap SPKLU untuk memberikan layanan optimal kepada pengguna kendaraan listrik.
PLN UP3 Sanggau juga mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan aplikasi PLN Mobile atau menghubungi Contact Center 123 jika mengalami gangguan listrik, sehingga penanganan dapat dilakukan dengan cepat dan efisien.
Sebagai penutup, Hendy menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri kepada seluruh pelanggan PLN di wilayah kerja UP3 Sanggau.
“Kami mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Semoga kebahagiaan dan keberkahan selalu menyertai kita semua. PLN akan terus berupaya memberikan layanan terbaik demi kenyamanan masyarakat,” tutupnya.
Dengan kesiapan ini, PLN UP3 Sanggau optimistis dapat menjaga keandalan pasokan listrik selama Idul Fitri, memastikan masyarakat dapat merayakan hari raya dengan nyaman dan tenang.