Sekadau, radar-kalbar.com –
Baru dipakai dua hari gas elpiji 5 kilogram yang dibeli pada di salah satu pangkalan yang terletak di Jalan Sintang, ternyata isinya kansai alias kosong.
“Tanggal 21 saya beli, tau-tau tanggal 23 sudah habis, berarti gas ukuran 5 kilogram hanya bisa di pakai 2 hari. Kejadian ini sungguh aneh, kenapa mereka jual gas isinya kosong,” kata HK salah seorang konsumen yang nama enggan namanya dipublikasi.
Menurut dia, pemerintah dalam hal ini instansi terkait hendaknya melaksanakan croscek barang-barang kebutuhan masyarakat.
“Jangan sampai ada pihak yang mengambil untung dari hal ini, karena walaupun gas 5 kilogram bukan subsidi, tapi setidaknya sebagai konsumen kami telah di rugikan. Kalau begini sebagai konsumen seperti kami telah dirugikan. Maka saya minta pihak terkait,atau aparat penegak hukum segera melakukan croscek terhadap kebutuhan masyarakat,”harapnya.
Dikonfirmasi kepada pemilik Pangkalan Gas Elpiji di jalan Sintang, mengenai kebenaran hal tersebut. Malahan pemilik pangkalan malah mencak-mencak dengan awak media. Bahkan kepada awak media Ia meminta agar orangnya yang beli yang datang ke pangkalannya.
“Pangkalan saya dibawah PT Sinyal Sekadau. Saya minta yang bersangkutan datang kepada saya. Kami tidak pernah mengurangi isi tabung gas,” katanya ketus.
Pewarta : sutarjo.
Editor : Antonius