Jadi Perhatian…! Jelang Peresmian Pelabuhan Internasional Kijing Berubah Nama?


FOTO : penampakan pelabuhan Internasional Kijing di Sungai Kunyit, Mempawah (Ist)

Pewarta/editor : Herry mpn/Sery Tayan

MEMPAWAH – radarkalbar.com

PRESIDEN RI Joko Widodo diagendakan akan meresmikan proyek strategis nasional (PSN) pelabuhan lau internasional di Kecamatan Sungai Kunyit, pada Selasa (9/8/2022).

Sebelumnya, mega proyek nasional ini awalnya digadang-gadang dinamai Pelabuhan Internasional Kijing. Namun, tersiar kabar seketika berubah menjadi Pelabuhan Tanjungpura.

Penamaan Pelabuhan Tanjungpura itu diketahui dari beredarnya undangan peresmian di media sosial.

Dimana undangan dengan format pdf yang dengan kop/kepala surat Menteri Badan Usama Milik Negara (BUMN) Republik Indonesia itu, tertulis peresmian Pelabuhan Tanjungpura oleh Presiden RI di Kecamatan Sungai Kunyit, Kabupaten Mempawah.

Tak ayal, hal itu memantik reaksi dari berbagai kalangan masyarakat di Kabupaten Mempawah.

Tak pelak, mereka mengaku kesal dan kecewa. Pasalnya, penamaan Pelabuhan Internasional Kijing telah disepakati bersama oleh Pemkab Mempawah dan para tokoh dan elemen masyarakat setempat beberapa waktu lalu.

Mengutip mempawahnews.com group radarkalbar. com, aktivis LSM Mempawah Berani dalam rilisnya kepada kepada awak media dengan lantang menolak penamaan Pelabuhan Tanjungpura sebagaimana yang diusulkan oleh Pemprov Kalbar dalam rapat bersama Forkopimda Kalbar pada Senin (1/8/2022) di Kantor Gubernur Kalbar.

“Alasannya, Tanjungpura nama kerajaan di Mulia Kerta Ketapang yang tidak ada sangkut pautnya dengan sejarah peradaban Kota Mempawah. Kalau merujuk nama kerajaan, kenapa tidak menggunakan Bangkule Rajakng, atau Keraton Amantubillah bahkan bisa saja Raja Mempawah Opu Daeng Menambon,” cetus Ketua LSM Mempawah Berani, Maman Suratman, S Sos.

Terkait penamaan Pelabuhan Internasional Kijing tersebut, awak media masih berusaha mengkonfirmasi kepada pejabat Pemprov Kalbar. Namun, hingga berita ini ditulis belum berhasil mendapatkan jawaban.


Like it? Share with your friends!