Radar KalbarRadar Kalbar
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Lainnya
    • Hukum
    • Olah Raga
    • Gaya Hidup
    • Bisnis
    • Figur
    • Tekno
    • Entertainment
Radar KalbarRadar Kalbar
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
Pencarian
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Gaya Hidup
  • Bisnis
  • Figur
  • Tekno
  • Entertainment
Radar Kalbar > Indeks > Kalbar > Pontianak > PW GNPK RI Kalbar Tanggapi Isu Terkait Proyek Pemerintah
Pontianak

PW GNPK RI Kalbar Tanggapi Isu Terkait Proyek Pemerintah

Last updated: 15 jam lalu
21 jam lalu
Pontianak
Share

FOTO : Ketua PW GNPK RI Kalbar, Ellysius Aidy (ist)

Tim liputan – radarkalbar.com

PONTIANAK – Pimpinan Wilayah Gerakan Nasional Pencegahan Korupsi Republik Indonesia (GNPK RI) Kalimantan Barat, menanggapi isu yang berkembang di masyarakat mengenai adanya isyu oknum yang disebut-sebut suruhan anak pejabat teras di Kalbar dalam kaitannya dengan proyek-proyek pada sejumlah dinas pemerintahan.

Ketua PW GNPK RI Kalbar, Ellysius Aidy, menyampaikan isu tersebut perlu disikapi secara hati-hati dan proporsional.

Pasalnya kata Aldy, apabila praktik seperti yang diisukan benar terjadi, hal itu bertentangan dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang mengatur mekanisme pengadaan barang dan jasa pemerintah.

“Ini memalukan. Jika benar terjadi, harus segera dihentikan karena seluruh mekanisme lelang sudah diatur oleh peraturan dan perundang-undangan,” kata Ellysius Aidy seperti dilansir mediakalbarnews.com, jaringan radarkalbar.com, pada Jumat (30/1/2026).

Selain itu, Aidy juga menilai isu tersebut berpotensi merugikan pihak-pihak tertentu, khususnya pejabat yang namanya dikaitkan tanpa dasar yang jelas.

Dia menyebut pihaknya akan melakukan konfirmasi kepada pejabat yang bersangkutan terkait isu tersebut.

“Kasihan pejabat tersebut namanya terseret-seret, dan kami akan mengkonfirmasi dengan pejabat yang dimaksud, apakah hal itu benar atau tidak,” tegasnya.

Lebih lanjut, Aidy menyampaikan dalam isu yang beredar, terdapat penyebutan terhadap seorang oknum berinisial AN.

Untuk itu, dia menekankan pentingnya klarifikasi agar persoalan tersebut tidak berkembang menjadi informasi yang menyesatkan atau fitnah terhadap penyelenggaraan negara.

Kemudian, Ia juga mengimbau kepada para kepala dinas agar tetap berpegang pada aturan dan tidak terpengaruh oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan pejabat tertentu.

“Kami mengingatkan kepada kepala-kepala dinas agar tidak mau diintervensi oleh oknum yang menjual-jual nama pejabat tinggi di Kalbar,” tegasnya.

Selanjutnya sambung Aidy, PW GNPK RI Kalbar, akan mencermati dan mengawal isu tersebut sesuai dengan peran serta masyarakat dalam pengawasan penyelenggaraan negara, serta mendorong agar pihak berwenang menindaklanjuti sesuai ketentuan hukum yang berlaku apabila ditemukan indikasi pelanggaran. (RED)

 

 

 

 

 

 

 

editor/publisher : admin radarkalbar.com

Bagikan ini:

  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru) Surat elektronik
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
TAGGED:KalbarPejabat terasProyek pemerintahPW GNPK RI
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link

Terpopuler Bulan Ini

Derai Hujan dan Duka Malam Tahun Baru, Pelajar di Mempawah Tewas dalam Laka Lantas

01/01/2026
Jajanan Anak Berujung Duka, Bocah di Sungai Pinyuh Meninggal Dunia
10/01/2026
Ngeri….!!! Penyidik Kejati Kalbar Geledah Kantor PT DSM, Perkuat Bukti Dugaan Korupsi Tata Kelola Bauksit Tahun 2017 – 2023
19/01/2026
Tiga Pria di Delta Pawan Kena Tangkap Polisi, Kasusnya Cukup Berat
07/01/2026
SEMARAK LDII Ketapang, Ruang Tumbuh Generasi Tri Sukses
01/01/2026

Berita Menarik Lainnya

Marak “Pengadilan Massa Lewat Papan Bunga”, Pengamat : Berpotensi Jerat Pengirim dan Vendor

3 jam lalu

Menang di Kandang Persipon, Persiwah Mempawah Puncaki Klasemen Grup A

30/01/2026

Resmi Pimpin Perbakin Kalbar, Krisantus Fokus Cetak Atlet Berprestasi

29/01/2026

Daud Yordan Resmi Pimpin KONI Kalbar, Target 5 Besar PON dan PON 2032

28/01/2026

PT. DIMAS GENTA MEDIA
Kompleks Keraton Surya Negara, Jalan Pangeran Mas, No :1, Kel Ilir Kota, Sanggau, Kalbar

0812-5012-1216

Terkait

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi

Regional

  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang