Saat Gelar Rampcheck Gabungan, Tiga Sopir Terindikasi Positif Konsumsi Narkoba


FOTO : Saat BNNK Sanggau melaksanakan pengecekan terhadap para sopir di kawasan Simpang Ampar, Tayan Hilir (Ist).

SANGGAU – radarkalbar.com

SEDIKITNYA 14 orang sopir terjaring dalam ramp check atau inspeksi keselamatan digelar tim gabungan, pada Kamis (21/4/2022) di kawasan Simpang Ampar, Kecamatan Tayan Hilir.

Menariknya, setelah dilaksanakan test urine oleh BNNK Sanggau terhadap 14 sopir yang terjaring tersebut, 3 orang diantaranya terindikasi positif menggunakan narkoba jenis sabu. Adapun ketiga sopir itu masing-masing berinisial A (34), N (38), S (47).

Kepala Seksi Rehabilitasi BNNK Sanggau, Hery Ariandi mengatakan kegiatan ini digelar menindaklanjuti surat undangan dari Dishub Kab.Sanggau nomer 551.2/269/Dishub-LLA/IV/2022 tentang Pelaksanaan Rampcheck, maka pada tanggal 21 April 2022 (Kamis) BNNK Sanggau menurunkan 4 personil untuk bergabung dengan tim rampcheck.

“Tapi saat dilakukan penggeledahan terhadap kendaraan yang digunakan oleh ketiga orang sopir tersebut oleh pihak kepolisian dan disaksikan oleh yang bersangkutan langsung dan anggota tim rampcheck, dan tidak ditemukan barang bukti,” ungkapnya.

Ditambahkan, adapun tindaklanjut untuk ketiga orang sopir tersebut akan dilakukan assessment lanjut untuk mengetahui seberapa parah tingkat ketergantungan mereka terhadap narkoba.

” Mereka diwajibkan untuk mengikuti program rehabilitasi yang ada di BNNK Sanggau,” tegas Hery. (red/***)

 


Like it? Share with your friends!