Koramil 1204/07 Tayan Salurkan BLT-Minyak Goreng Kepada 400 PKL


FOTO : Pembagian BLT-Minyak Goreng di Makoramil 1204/07 Tayan Hilir (Ist)

TAYAN HILIR – radarkalbar.com

SEDIKITNYA 400 orang warga diantaranya para pedagang kaki lima (PKL) di Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau menerima BLT – Minyak Goreng. 

Penyaluran BLT – Minyak Goreng program pemerintah Pusat melalui TNI ini, dilaksanakan Koramil 1204/07 Tayan Hilir, pada Sabtu (21/5/2022) di Makoramil tersebut.

Danramil 1204/07 Tayan Hilir, Kapten Demianus Ruspana mengatakan para PKL yang layak mendapatkan bantuan tersebut, merupakan hasil pendataan masing-masing Babinsa pada wilayah Binaannya.

“Hari ini, (Sabtu, red) kita membagikan BLT-Minyak Goreng kepada yang berhak menerima. Ada 400 orang. Nah, Ini merupakan hasil pendataan para Babinsa, mana saja pedagang yang layak mendapat bantuan ini,” ujarnya.

 

Ditambahkan, untuk pendataan agar tidak terjadi kesalahan, masing-masing Babinsa bekerja sama dengan Pemerintah Desa (Pemdes) hingga Kepala Wilayah (Kawil) setempat.

” Penyaluran BLT- Minyak Goreng ini, guna meringankan beban para PKL. Semoga bermanfaat dan dipergunakan dengan sebaik-baiknya, untuk modal usaha,” pesan pria yang dikenal dekat dengan berbagai kalangan ini.

Hadir saat itu, Kapolsek Tayan Hilir, AKP Suwanto, Camat Tayan Hilir diwakili Kasi Trantib, Aboi serta para penerima bantuan tersebut.

 

 

 

 

 

 

Pewarta : Ust Herman MD/red


Like it? Share with your friends!