Radar KalbarRadar Kalbar
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Lainnya
    • Hukum
    • Olah Raga
    • Gaya Hidup
    • Bisnis
    • Figur
    • Tekno
    • Entertainment
Radar KalbarRadar Kalbar
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
Pencarian
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Gaya Hidup
  • Bisnis
  • Figur
  • Tekno
  • Entertainment
Radar Kalbar > Indeks > Kalbar > Sanggau > Wabup dan Raja Sanggau Ikuti Ritual Adat Balek Angin
Sanggau

Wabup dan Raja Sanggau Ikuti Ritual Adat Balek Angin

Last updated: 27/03/2021 01:53
25/03/2021
Sanggau
Share

POTO : Wakil Bupati Sanggau Drs Yohanes Ontot M Si dan Raja Sanggau Pangeran Ratu Surya Negara Drs H Gusti Arman M Si melaksanakan penancapan tiang Balai Adat Tembawang Balek Angin di Desa Lintang Kapuas (Diskominfo)
radarkalbar.com, SANGGAU –

Rangkaian kegiatan peringatan Hari Jadi (Harjad) ke-405 Kota Sanggau terus digelar. Sebelumnya dilaksanakan ziarah ke makam Raja-raja dan tokoh-tokoh Sanggau.

Kali ini, Wakil Bupati Sanggau Drs. Yohanes Ontot, M.Si mengikuti ritual adat “Balek Angin” di Desa Lintang Kapuas, Kecamatan Kapuas.

Kegiatan ini mengusung tema “Aku dompumu, kamu dompuku, kita orang Sanggau satu cita maju bersama.

Kegiatan dilaksanakan di Tembawang Balek Angin, Desa Lintang Kapuas, Kamis (25/3/2021).


Hadir saat itu, Raja Sanggau Pangeran Ratu Surya Negara Sanggau Drs H. Gusti Arman M Si Kepala OPD Kabupaten Sanggau dan masyarakat Desa Lintang Kapuas.

Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot menyampaikan terkait dengan peringatan hari jadi ke-405 Kota Sanggau maka melakukan kilas balik kepada para leluhur.

“Terutama kepada mereka-mereka yang kita anggap berjasa dalam bagaimana perkembangan Sanggau sejak awal dilakukan dengan situasi yang memang mereka alami saat itu. Juga demikian kita lakukan ritual adat Balek Angin tentu sebagai kilas balik dan ini sangat spesial karena isteri dari seorang Raja Sanggau ini adalah gadis dari keturunan Dayak. Tadi juga kita sudah dengar seperti apa seorang raja untuk mendapatkan seorang permaisuri dari seorang gadis keturunan Dayak,” paparnya.

Oleh karena itu, lanjut Wabup Sanggau, tentulah banyak sedikit kontribusi sebagai seorang permaisuri dalam bagaimana cikal bakalnya Sanggau ini bisa seperti sekarang.

“Tentu hal tersebut tidak terlepas dari mereka-mereka inilah, oleh karena itu semua kerabat dari keluarga besar Nenek Siot ini (isteri raja) pada hari ini kita berkumpul. Dan kita mengingat beliau dan di sinilah tempat asalnya,” jelas Ontot.

Ditambahkan, Nenek Siot (isteri raja) itu orang Dayak, tetapi setelah menjadi permaisuri atau istri raja namanya berubah menjadi Ratu Aisyah dan dia beragama Islam.

“Kita pada hari ini, hanya mengingatkan saja, mereka adalah pejuang untuk Sanggau.
Dan kita sebagai penerus untuk dapat memetik sebuah semangat besar dari mereka untuk membangun Sanggau yang lebih baik lagi. Kemudian kebersamaan lebih perkuat dan diantara kita yang beragam ini agar Kabupaten Sanggau ini kedepan lebih baik,” tuturnya.

Saat itu, dilaksanakan   penancapan tiang pertama pembangunan Balai Adat Tembawang Balek Angin di Desa Lintang Kapuas yang diberkati oleh Pastor.

“Dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sanggau sudah menganggarkan untuk pembangunan Balai Adat Tembawang Balek Angin di Desa Lintang Kapuas ini. Tujuannya ketika nanti kita melaksanakan kegiatan ritual adat balek angin berikutnya nanti kita tidak lagi seperti ini (melantai) di tanah. Sehingga kita melaksanakan ritual adat ini nanti lebih nyaman dan pemerintah daerah sangat mendukung ini. Harapan  kedepan kita lihat juga karena cagar budaya atau situs ini menjadi sebuah hal yang menarik untuk dijaga, pelihara dan untuk masyarakat Sanggau mengingatkan kembali dari sisi aspek sejarahnya,” pungkasnya.















Pewarta/sumber  : Diskominfo/ Abang Alfian.
Editor : Sery Tayan.

Bagikan ini:

  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru) Surat elektronik
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
TAGGED:Harjad
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link

Terpopuler Bulan Ini

KPK Diduga Geledah Kantor PUPR Mempawah, Terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan

26/04/2025
Harapan Baru dari Jalan Lama, Jalur Tayan – Meliau Akan Ditingkatkan Lewat Dana DBH Sawit Rp 9 Miliar
13/04/2025
Dibalik Keset Kaki, Akhir Sebuah Peredaran Narkoba di Meliau Hulu
26/04/2025
Ruas Jalan Meliau – Tayan Tidak Baik-baik Saja, Warga Swadaya Semen Jembatan di Dusun Temurak
13/04/2025
Sungai Tercemar, Warga Resah, Pansus LKPj DPRD Kayong Utara Tinjau Desa Riam Berasap Jaya
08/05/2025

Berita Menarik Lainnya

Rumah Warga di Desa Lumut Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp 200 Juta

18 jam lalu

Wakil Bupati Sanggau Tegaskan Komitmen Daerah dalam Optimalisasi Pendapatan APBD 2025

09/05/2025

Jejak P5 Siswa SMP Kristen Bukit Pengharapan Balaikarangan ke Sanggau, Belajar Budaya Lewat Rumah Betang

08/05/2025

TMMD ke-124 Resmi Dibuka di Sanggau, Fokus pada Pembangunan Jalan dan Ketahanan Pangan

06/05/2025

PT. DIMAS GENTA MEDIA
Kompleks Keraton Surya Negara, Jalan Pangeran Mas, No :1, Kel Ilir Kota, Sanggau, Kalbar

0812-5012-1216

Terkait

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi

Regional

  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang