FOTO : Plt Kadinkes PP dan KB Kabupaten Sekadau, Henry Alpius (Ist)
Pewarta : Sutarjo
radarkalbar.com, SEKADAU –
Masih dalam situasi bencana musibah banjir. Dan belum usainya wabah Covid-19, Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Kabupaten Sekadau secara rutin mengunjungi tempat pengungsian untuk melakukan pemeriksaan kesehatan warga di tempat pengungsian.
“Selain melakukan pemeriksaan kesehatan akibat musibah banjir, posko pengungsian juga dimanfaatkan untuk melakukan vaksinasi covid-19 bagi warga yang belum divaksin,” ungkap Plt.Kadinkes PP dan KB Kabupaten Sekadau Henry Alpius saat dimintai keterangannya Sabtu (13/11) malam.
Henry Alpius menerangkan, sesuai hasil pemerikasaan tim medis ditempat pengungsian, sampai saat ini tidak ditemukan indikasi warga yang terpapar Covid-19.
“Malah di tempat pengungsian sambil pelayanan kesehatan bagi pengungsi, Dinkes Sekadau melakukan vaksinasi di tempat pengungsian. Hingga saat ini berdasarkan data terbaru, nihil Covid-19,”pungkasnya.
Editor : Sutarjo