Peduli Warga Terdampak Banjir, Siswa SIGAP SMK Plus Desa Nusantara, Sanggau


FOTO : Siswa SIGAP SMK Plus Desa Nusantara saat menyerahkan bantuan sembako (Rahman)

Pewarta/sumber : Rilis/Gusti Baiturahman

radarkalbar. com, SANGGAU – Wujud empati terhadap warga terdampak banjir saat ini, Siswa Tanggap Bencana (SIGAB) SMK Plus Desa Nusantara menyalurkan bantuan melalui dapur umum, terletak di bilangan Jalan Jenderal A. Yani Kota Sanggau.

Adapun bantuan yang diserahkan masing-masing berupa 20 dus mie instant, 10 karung beras, dan telur 20 krat.

“Penyaluran bantuan ini merupakan wujud kepedulian SIGAB SMK Plus Desa Nusantara yang memang sudah menjadi visi sosial kita kepada masyarakat. Khususnya masyarakat yang terdampak bencana, ” ungkap salah seorang Pembina OSIS SMK Plus Nusantara.

Sementara, Pembina SIGAP SMK Plus Desa Nusantara, Gusti Baiturrahman menyampaikan penyaluran bantuan dilakukan secara bertahap dengan memprioritaskan masyarakat yang terdampak. Dan tak lupa juga untuk para guru dan staf SMK Plus Desa Nusantara yang terdampak.

Selain itu, para siswa SMK Plus Desa Nusantara yang tergabung didalam SIGAB turut serta turun langsung memberikan bantuan di lapangan. SIGAB juga bekerja sama dan berkoordinasi dengan KODIM 1204/Sanggau. Dimana merupakan Bapak Asuh dari SIGAB SMK Plus Desa Nusantara, serta tak lupa dengan berbagai pihak untuk bersinergi dalam menyalurkan bantuan kepada korban bencana banjir.

“Melalui SIGAB, kami pastikan akan terus bergerak cepat memberikan bantuan tanggap bencana, ” timpalnya.

Editor : redaksi radarkalbar.com


Like it? Share with your friends!