Radar KalbarRadar Kalbar
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Lainnya
    • Hukum
    • Olah Raga
    • Gaya Hidup
    • Bisnis
    • Figur
    • Tekno
    • Entertainment
Radar KalbarRadar Kalbar
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
Pencarian
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Gaya Hidup
  • Bisnis
  • Figur
  • Tekno
  • Entertainment
Radar Kalbar > Indeks > Kalbar > Sanggau > Hadiri Perayaan Ultah ke-75 Uskup Sanggau, PH Katakan Ini
FigurSanggau

Hadiri Perayaan Ultah ke-75 Uskup Sanggau, PH Katakan Ini

Last updated: 14/03/2021 08:34
13/03/2021
Figur Sanggau
Share

POTO : Bupati Sanggau Paolus Hadi didampingi isteri tercintanya Ny Arita Apolina menyampaikan ucapan selamat kepada Uskup Keuskupan Sanggau Mgr. Giulio Mencuccini ke-75 (Diskominfo).


radarkalbar.com, SANGGAU – Bupati Sanggau Paolus Hadi didampingi isteri tercintanya Ny Arita Apolina menghadiri acara syukuran ulang tahun ke-75 Uskup Keuskupan Sanggau Mgr. Giulio Mencuccini, berlangsung di Mega Tenda, kompleks Keuskupan Sanggau pada Sabtu pagi (13/3/2021).

Hadir juga saat itu, Pjs Bupati Sekadau, Frans Jeno, Kapolres Sanggau, AKBP Raymond M. Masengi, S.IK., M.H, beberapa Kepala OPD / instansi lainnya, para Pastor/Frater/Bruder/Suster, serta para tamu undangan lainnya.

Bupati Sanggau Paolus Hadi menyampaikan rasa apresiasi nya terhadap Uskup yang pada hari ini (Sabtu, red) genap usianya 75 tahun.

“Saya sebagai kepala daerah di tempat ini merasa sangat tertolong dengan kehadiran beliau (Uskup, red) di tempat ini. Dimana kita lihat pertumbuhan umat berkembang dan banyak sekali gereja-gereja yang saya dampingi beliau dalam meresmikannya,” ungkapnya.

Hal ini kata Paolus Hadi merupakan kebanggaan pemerintah daerah karena merupakan suatu upaya dalam mewujudkan visi misi Sanggau Budiman (Berbudaya dan Beriman).

Pria yang akrab disapa PH ini  mengucapkan terima kasih atas perjuangan Uskup Mgr. Giulio Mencuccini, karena mulai dari awalnya yang terasa sulit baik sarana-prasarana serta akomodasi dalam menjangkau umat yang berada di daerah yang jauh.

” Selaku Bupati Sanggau saya tentunya mengucapkan selamat ulang tahun. Dan harapan serta doanya agar Uskup tetap sehat dan panjang umur serta tetap bersemangat,” ujarnya.

Ditambahkan PH, saat ini tidak terasa sudah lebih dari 40 tahun Uskup Mgr. Giulio Mencuccini

berada di Sanggau mengukir sejarah. Tentunya dari hal yang paling sulit sudah dilalui dalam upaya menjangkau umat yang berada di wilayah pedalaman.

” Biarlah semua perjalanan tersebut menjadi kenangan manis di hari ulang tahun ke 75 ini. Atas nama pemerintah Kabupaten Sanggau dan seluruh jajaran pribadi dan seluruh keluarga kami mengucapkan selamat ulang tahun. Dan harapan saya agar bapak Uskup tetap sehat, panjang umur dan tetap semangat,” tuturnya.

Sementara, Uskup Keuskupan

Sanggau Mgr. Giulio Mencuccini
menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah terlibat dalam acara perayaan ulang tahunnya yang ke-75 tahun 2021 ini.

Ucapan terima kasih itu disampaikan pemerintah daerah baik di Kabupaten Sanggau dan Kabupaten Sekadau, kepada Pastor Paroki Katedral, para imam dan kepada ketua dan pengurus DPP Paroki Katedral dan kepada seluruh undangan yang dengan cara nya tersendiri memberikan cinta kasih yang besar dan ikhlas kepadanya. Sehingga perayaan hari ulang tahun ini dapat terlaksana dengan meriah dan sungguh istimewa.

 

“Semoga kebaikan bapak/ibu, para imam, suster, bruder, dan saudara-saudari sekalian mendapat balasan kebaikan dan berkat dari Allah yang adalah sumber kehidupan dan sumber suka cita sejati”, ungkap Uskup.

Diakhir kegiatan itu dilakukan penyalaan lilin sebanyak 75 buah. Ini sesuai ulang tahun Uskup Mgr. Giulio Mencuccini yang genap berusia 75 tahun. Kemudian dilakukan peniupan lilin dan pemotongan kue dan tumpeng. Lantas diakhiri dengan  sesi berfoto bersama dan acara hiburan ramah tamah.










Pewarta/sumber : Rilis Diskominfo Sanggau.
Editor : Sery Tayan.

Bagikan ini:

  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru) Surat elektronik
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
TAGGED:Uskup Keuskupan Sanggau
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link

Terpopuler Bulan Ini

Langkah Twity ke Yogyakarta, Putri Kades Hilir Balai Menembus Panggung Nasional

23/10/2025
Tiga Terdakwa Kasus Korupsi Bank Kalbar Divonis 4 Tahun Penjara oleh Majelis Hakim Tipikor Pontianak
24/10/2025
Tragedi di Jembatan Nengeh Teresung Sekayam, Pengendara Byson Tewas Akibat Kehilangan Kendali
25/10/2025
SEBAR Cup 2025 di Pemangkat, Ketika Turnamen Sepak Bola Jadi Cermin Integritas dan Solidaritas Masyarakat
29/10/2025
Main Air Berujung Duka, Bocah SD Tewas Tenggelam di Parit Masigi
26/10/2025

Berita Menarik Lainnya

Pemkab Sanggau Bawa Paket Usulan Infrastruktur ke Wamen PUPR, Prioritaskan Jalan hingga Fasilitas Sanitasi

15 jam lalu

Tanah Longsor Akhiri Pencarian Nafkah, Seorang Warga Perupuk Meninggal Dunia

15/11/2025

ITKK Gelar Wisuda Perdana, Catat Sejarah Baru Pendidikan Tinggi di Sekadau

12/11/2025

Efek Jera Bagi Pelaku Pencurian TBS, DAD Sekayam dan PT GKM Gelar Sosialisasi Sanksinya

11/11/2025

PT. DIMAS GENTA MEDIA
Kompleks Keraton Surya Negara, Jalan Pangeran Mas, No :1, Kel Ilir Kota, Sanggau, Kalbar

0812-5012-1216

Terkait

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi

Regional

  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang