FOTO : Kapolda Kalbar, Irjen Pipit Rismanto didampingi unsur PDRM saat melaksanakan penandatanganan kerjasama [ ist ]
redaksi – radarkalbar.com
KUCHING – Upaya memperkuat penanggulangan kejahatan lintas negara, Kepolisian Daerah Kalimantan Barat (Polda Kalbar) dan Polis Diraja Malaysia (PDRM) Sarawak resmi meningkatkan kerja sama bilateral melalui pertemuan strategis yang digelar di Markas Besar Kontingen Polis Sarawak, Selasa (8/4/2025).
Dipimpin langsung oleh Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto, pertemuan ini menjadi tonggak penting dalam membangun sinergi konkret antara dua institusi kepolisian di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia.
Hadir saat itu, Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Roma Hutajulu, serta sejumlah pejabat utama Polda Kalbar dan jajaran PDRM Sarawak, termasuk DCP Tuan Saifullizan Ishak dan SAC Lim San Aik.
Kedua pihak sepakat untuk memperkuat koordinasi dalam menangani berbagai bentuk kejahatan lintas batas, mulai dari penyelundupan, perdagangan manusia, narkotika, hingga pelanggaran hukum lainnya.
Pertukaran data intelijen dan patroli bersama akan menjadi langkah nyata untuk menciptakan wilayah perbatasan yang aman dan tertib.
“Hubungan baik yang telah lama terjalin antara Polda Kalbar dan PDRM Sarawak menjadi fondasi kuat untuk penguatan kerja sama operasional di lapangan,” tegas Irjen Pipit Rismanto.
Sementara, Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Dr. Bayu Suseno, menambahkan kerja sama lintas negara ini bukan sekadar simbolis, melainkan langkah strategis dalam menghadapi tantangan keamanan global yang kian kompleks.
“Dengan sinergi yang semakin erat, kedua institusi kepolisian ini optimis dapat menciptakan perbatasan yang lebih aman, tertib, dan bebas dari berbagai ancaman kejahatan lintas negara,” ungkapnya.
Kerja sama ini sekaligus menegaskan komitmen Indonesia dan Malaysia untuk terus menjaga stabilitas kawasan perbatasan demi kepentingan masyarakat di kedua negara. [ red/r]
Editor : Tim redaksi