FOTO : Ketua pengurus Masjid Agung Al-Mu’awannah Sanggau, Gusti Zulmainis [ ist]
Sery Tayan – radarkalbar.com
SANGGAU – Selama bulan suci Ramadan 1446 Hijriah Tahun 2025, Masjid Agung Al-Mu’awwanah Sanggau telah menyiapkan berbagai program ibadah dan kegiatan sosial bagi jamaah.
Hal ini disampaikan Ketua Pengurus Masjid, Gusti Zulmainis, dalam sambutannya pada malam pertama salat tarawih, Jumat (28/2/2025).
“Kami tetap melaksanakan salat tarawih delapan rakaat ditambah witir tiga rakaat. Selain itu, setiap malam Jumat akan ada kultum untuk menambah wawasan keislaman jamaah,” ujar Zulmainis.
Selain salat tarawih dan kultum, pengurus masjid juga mengadakan tadarus Al-Qur’an setiap malam seusai tarawih. Tak hanya itu, buka puasa bersama akan digelar setiap hari di teras masjid sebagai ajang silaturahmi antarjamaah.
Bagi yang ingin melakukan i’tikaf di masjid, Zulmainis menjelaskan fasilitas telah disiapkan, meskipun konsumsi akan menjadi tanggung jawab masing-masing jamaah.
Menariknya, pada Selasa malam Rabu, Masjid Agung juga akan menyelenggarakan kegiatan donor darah sebagai bentuk kepedulian sosial.
Dalam upaya memperluas akses Al-Qur’an bagi masyarakat, masjid membuka kesempatan bagi jamaah untuk berwakaf Al-Qur’an.
“Bisa dalam bentuk mushaf standar atau donasi sebesar Rp 75.000 yang nantinya akan kami belikan Al-Qur’an untuk disalurkan ke masjid dan surau yang membutuhkan. Hingga kini, kami telah menyalurkan sekitar 1.000 mushaf,” ungkapnya.
Selain itu, pengurus Masjid Agung berencana membentuk Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dalam waktu dekat.
“Kami ingin memudahkan jamaah yang ingin menunaikan zakatnya. InsyaAllah, layanan ini akan segera tersedia di Masjid Agung,” pungkasnya.
Tentunya dengan dengan adanya berbagai kegiatan ini, diharapkan Masjid Agung Al-Mu’awwanah dapat menjadi pusat ibadah dan kebersamaan umat Islam selama bulan Ramadan. [red/r]