Radar KalbarRadar Kalbar
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Lainnya
    • Hukum
    • Olah Raga
    • Gaya Hidup
    • Bisnis
    • Figur
    • Tekno
    • Entertainment
Radar KalbarRadar Kalbar
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
Pencarian
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Gaya Hidup
  • Bisnis
  • Figur
  • Tekno
  • Entertainment
Radar Kalbar > Indeks > Kalbar > Sanggau > Akan Ada “Reshuffle” Pejabat di Lingkungan Pemkab Sanggau, Ontot : Tinggal Tunggu Izin BAKN
Sanggau

Akan Ada “Reshuffle” Pejabat di Lingkungan Pemkab Sanggau, Ontot : Tinggal Tunggu Izin BAKN

Last updated: 02/01/2024 23:59
02/01/2024
Sanggau
Share

FOTO : Plt Bupati Sanggau Yohanes Ontot (Ist)

SANGGAU – radarkalbar.com

PARA pejabat di lingkungan Pemkab Sanggau bakalan sedikit “sport jantung”. Utamanya yang saat ini menduduki “kursi basah”.

Pasalnya, santer merebak informasi berkembang menyebutkan dalam waktu dekat ini, akan ada reshuffle (perombakan, red) terhadap pejabat eselon II dan III.

Saat dikonfirmasi, Plt Bupati Sanggau Yohanes Ontot membenarkan informasi tersebut. Bahkan, pihaknya telah melayangkan surat permintaan atau izin kepada Badan Administrasi Kepegawaian Negara (BAKN) melalui Pj Gubernur dan Menteri Dalam Negeri.

“Ya, benar. Kita sudah menyurati BAKN melalui Pj Gubernur dan Mendagri. Jadi, semisalnya Dinas Bina Marga dan Dinas Cipta Karya merupakan bagian yang akan dilikuidasi. Sehingga semua pejabatnya harus kita kukuhkan kembali,” ungkap Ontot, kepada wartawan, Selasa (2/1/2024).

Bukan itu saja kata Ontot, terdapat beberapa pejabat yang sudah masuk daftar tunggu. Dimana seharusnya sudah dimasukan dalam sebuah jabatan

“Jadi, kalau saya, mereka yang punya kemampuan tetap kita ajukan. Contohnya, ada beberapa sudah S3 bergelar Doktor yang sudah selesai yang dalam waktu dekat. Maka akan kita berikan posisi sesuai dengan pangkat yang dimilikinya,” terang Ontot.

Hanya saja kata Ontot, untuk pengangkatan pejabat eselon dua, tidak semudah yang dibayangkan. Namun membutuhkan proses yang cukup panjang.

Karena timpal Ontot, harus ada panitia seleksinya. Dan kemudian proses seleksi dan lain sebagainya. Yang jelas prosesnya cukup panjanglah.

“Terus terang untuk pengangkatan pejabat eselon II memang panjang prosesnya. Ada beberapa pejabat eselon II yang pensiun seperti Pak John Hendri. Kemudian ada ibu Yulia Theresia dalam waktu dekat ini pensiun juga. Dan beberapa lagi eselon dua yang juga pensiun. Nah, untuk eselon tiga, misalnya Camat Kapuas Pak Jemain dan beberapa lagilah yang pensiun juga,” paparnya.

Ontot menegaskan dirinya tak berani memastikan dilaksanakan reshuffle, karena masih menunggu keputusan BAKN dan Mendagri.

“Kan, saat kita ngajukan izin itu orangnya harus kita konsep dulu, misialnya si A dan si B nya. Llau kita ajukan dulu, baru nanti mereka (BAKN) yang mengeluarkan izin. Misalnya hari ini izinnya ada, bulan depannya ada lagi ya kita tidak bisa nolak. Maka tetap kita laksanakan,” ungkapnya. (SerY Tayan/Abin)

Bagikan ini:

  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru) Surat elektronik
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
TAGGED:pejabat eselon II dan IIIPlt Bupati SanggaureshuffleYohanes ontot
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link

Terpopuler Bulan Ini

KPK Diduga Geledah Kantor PUPR Mempawah, Terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan

26/04/2025
Harapan Baru dari Jalan Lama, Jalur Tayan – Meliau Akan Ditingkatkan Lewat Dana DBH Sawit Rp 9 Miliar
13/04/2025
Dibalik Keset Kaki, Akhir Sebuah Peredaran Narkoba di Meliau Hulu
26/04/2025
Ruas Jalan Meliau – Tayan Tidak Baik-baik Saja, Warga Swadaya Semen Jembatan di Dusun Temurak
13/04/2025
Mengenal Muhammad Arif Nuryanta, Hakim Terpeleset Suap 60 Miliar
13/04/2025

Berita Menarik Lainnya

Rumah Warga di Desa Lumut Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp 200 Juta

18 jam lalu

Wakil Bupati Sanggau Tegaskan Komitmen Daerah dalam Optimalisasi Pendapatan APBD 2025

09/05/2025

Jejak P5 Siswa SMP Kristen Bukit Pengharapan Balaikarangan ke Sanggau, Belajar Budaya Lewat Rumah Betang

08/05/2025

TMMD ke-124 Resmi Dibuka di Sanggau, Fokus pada Pembangunan Jalan dan Ketahanan Pangan

06/05/2025

PT. DIMAS GENTA MEDIA
Kompleks Keraton Surya Negara, Jalan Pangeran Mas, No :1, Kel Ilir Kota, Sanggau, Kalbar

0812-5012-1216

Terkait

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi

Regional

  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang