FOTO : Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kabupaten Sanggau, Iis Supianto (Ist).
Editor : Sery Tayan
SANGGAU – radarkalbar.com
RANGKAIAN proses pengganti antar waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Sanggau dari partai Golkar daerah pemilihan (dapil) II memasuki babak baru.
Mahfum saja, saat ini KPU Sanggau telah menerima surat dari pimpinan DPRD Kabupaten Sanggau tentang permintaan nama calon pengganti antar waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Sanggau periode 2019-2024.
“Ya, kita sudah menerima surat dari pimpinan DPRD. Surat tersebut kita terima pada tanggal 11 Juli 2023 melalui surat nomor 170/202/DPRD tentang permintaan nama calon pengganti antar waktu anggota DPRD Kabupaten Sanggau periode 2019-2024 dari partai Golkar,” ungkap Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Sanggau, Iis Supianto, Kamis (13/7/2023).
Iis menjelaskan, sedangkan untuk usulan pemberhentian atas nama Arkadius Mungpin telah resmi ada.
Pemberhentiannya melalui surat keputusan Gubernur Kalimantan Barat nomor 935/PEM/2023 tertanggal 21 Juni 2023, karena alasan meninggal dunia.
Selanjutnya kata IIs, terhadap surat dari pimpinan DPRD Kabupaten Sanggau tersebut, KPU Sanggau akan segera melaksanakan prosesnya sesuai mekanismenya.
“Hal ini tercantum dalam Undang-undang nomor 17 tahun 2014 dengan menyampaikan nama pengganti antar waktu, dengan peringkat suara terbanyak berikutnya dari partai Golkar dapil Sanggau II,” jelasnya.
Pun demikian kata Iis, terhadap peringkat berikutnya, tentu dari KPU Sanggau akan melakukan verifikasi terlebih dahulu sebagaimana dalam PKPU nomor 6 tahun 2019.
Partai Golkar pada Dapil Sanggau II telah memperoleh 2 kursi pada pemilu 2019.
“Sesuai aturannya nama pada peringkat suara terbanyak ketigalah yang akan kami sampaikan namanya kepada Pimpinan DPRD Kabupaten Sanggau,” terangnya.
“Kemudian, untuk proses penggantian antar waktu tersebut,” timpalnya.