POTO : rangkaian pembukaan turnamen sepak bola Balai Belungai Cup 2023 (Ist)
TOBA – RADARKALBAR.COM
WAKIL Ketua DPRD Sanggau Acam SE dan Wakil Sekretaris Komisi II, Julius dengan sapaan akrab Levan membuka turnamen sepak bola Balai Belungai Cup 2023, Sabtu (6/5/2023).
Kick off oleh Acam dan Levan menandai rangkaian seremoni pembukaan turnamen yang cukup bergengsi ini.
Turnamen yang berlangsung pada lapangan sepak bola Desa Balai Belungai, Kecamatan Toba ini, akan berlaga 72 tim yang datang dari berbagai wilayah.
Selanjutnya, rangkaian laga dalam turnamen ini akan berlangsung selama 42 hari.
Dalam sambutan singkatnya, Wakil Ketua DPRD Sanggau, Acam SE mengungkapkan turnamen itu merupakan bentuk syukur atas mulai berfungsi tribun penonton, yang berada pada lapangan sepak bola tersebut.
“Turnamen ini, tentunya support dan bentuk apresiasi atas perjuangan PSSI dalam upaya untuk terhindar dari sanksi berat FIFA,” ujar pria asal Desa Tebang Benua, Tayan Hilir ini.
Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Sanggau ini mengingatkan karena lokasi turnamen sepak bola ini berada pada jalur lintas provinsi.
Untuk itu, agar berhati-hati dan memarkirkan kendaraan yang rapi. Sehingga tidak mengganggu pengguna jalan lainnya,
“Kita harapkan selama turnamen tidak mengganggu kelancaran arus lalu lintas pada wilayah ini,” ungkap figur yang dekat dengan berbagai kalangan ini.
Menurut Acam, dukungan warga setempat menjadi pondasi untuk suksesnya rangkaian open turnamen tersebut.
“Junjung tinggi sportifitas dalam pertandingan sajikan permainan terbaik untuk nikmati oleh penonton,” cetus anggota DPRD Sanggau 2 periode ini.
Sementara, Sekretaris Komisi II DPRD Sanggau meminta tiap tim yang berlaga dalam turnamen ini, untuk selalu menjunjung sportivitas.
“Saya berharap dalam bertanding tiap club untuk menjunjung sportivitas,” pinta Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Toba ini.
Politisi PDI Perjuangan ini berharap hendaknya melalui momentum turnamen ini, akan lahir pemain sepak bola yg handal.
“Nantinya, pemain yang lahir dari turnamen ini, bukan hanya bisa berkompetisi pada daerah saja. Namun hendaknya bisa berlaga pada turnamen pada level yang lebih tinggi,” ungkap pria yang tampil low profil ini.
Berbagai kalangan tampak menghadiri momen pembukaan turnamen sepak bola Balai Belungai Cup 2023 ini. (Sery Tayan)