Agus Supriyanto Dianugerahi Penghargaan Jaksa Anak Terbaik se Kalbar


FOTO : penyerahan penghargaan oleh KPPAD Kalimantan Barat kepada Jaksa Agus Supriyanto disaksikan Kajari Sanggau, Anton Rudiyanto (Ist)

Pewarta/editor : Abin/Sery Tayan.

SANGGAU – radarkalbar.com

SEBELUMNYA Kejaksaan Negeri (Kejari) Sanggau dianugerahi penghargaan dari Komisi Perlindungan dan Pengawasan Anak Daerah (KPPAD) Provinsi Kalimantan Barat.

Penghargaan tersebut, atas keseriusan korp Adhyaksa Sanggau ini, dalam penyelenggaraan perlindungan anak.

Kali ini, salah satu Jaksa-nya menerima penghargaan serupa karena dinilai serius dalam penyelenggaraan perlindungan anak.

Penghargaan ini diberikan kepada Jaksa Agus Supriyanto yang saat ini menjabat sebagai Kepala Seksi Pidana khusus (Kasi Pidsus) pada Kejari Sanggau.

Penghargaan ini sebagai Jaksa anak terbaik se Kalimantan Barat.

Penghargaan ditandatangani oleh Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji dan diserahkan Wakil Ketua KPPAD Kalbar, Sulasti didampingi Komisioner KPPAD Kalbar lainnya Tumbur Manalu bertempat di ruang kerja Kepala Kejaksaan Negeri Sanggau Anton Rudiyanto.

“Penghargaan ini kami dedikasikan khusus untuk masyarakat Sanggau,” ucap Agus usai menerima penghargaan.

Agus menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas arahan dan dukungan dari Kepala Kejaksaan Negeri Sanggau Anton Rudiyanto yang selama ini sangat keras melawan para pelaku kejahatan anak.

“Pesan Pak Kajari, berikan hukuman seberat-beratnya kepada para pelaku kekerasan terhadap anak,” tegasnya.


Like it? Share with your friends!