6 Ruko, 4 Kios di Sintang Hangus Terbakar


FOTO : kebakaran yang menghanguskan 6 ruko dan 4 kios pada ruas jalan JC Oevang Oeray, Desa Sungai Ana, Kecamatan Sintang (Ist)

SINTANG – RADARKALBAR.COM

SEDIKITNYA 6 rumah toko (ruko) 4 kios terletak pada ruas jalan JC Oevang Oeray, Desa Sungai Ana, Kecamatan Sintang hangus terbakar, Senin (12/6/2023) sekitar pukul 17.35 WIB.

Kebakaran ini, bukan hanya menghanguskan bangunan tersebut. Namun, si jago merah melahap 2 unit mobil dan 3 sepeda motor yang terparkir dalam bangunan tersebut.

Menurut informasi yang terhimpun, si jago merah berasal dari bangunan showroom mobil bekas.

Api baru bisa terjinakkan, setelah beberapa jam kemudian. Setelah petugas pemadam kebakaran (Damkar) Sintang dan Manggal Agni dengan mengerahkan sejumlah unit pemadam serta puluhan personel ke lokasi kejadian tersebut.

Sekretaris Satpol PP dan Damkar Kabupaten Sintang Marbuansyah mengatakan hingga akhir ada 6 ruko dan 4 kios yang terbakar tersebut.

“Api berawal dari bangunan showroom mobil bekas. Dan menghanguskan 2 unit mobil dan 3 unit sepeda motor berada pada bangunan itu,” ungkapnya.

Sementara Kapolsek Sintang Kota Iptu Sugiyono mengungkapkan pihaknya dan Polres Sintang sedang melaksanakan penyelidikan dan mengumpulkan bahan keterangan.

“Karena pihak pemadam kebakaran masih bekerja. Maka kami akan mengamankan TKP kebakaran. Dan selanjutnya akan melakukan olah TKP,” ungkapnya.

Menurut Kapolsek,pihaknya bersama-sama dengan Polres Sintang untuk mensterilkan TKP. Guna untuk mengamankan barang-barang korban yang masih tersisa. (Pjk/Nduk)

editor : redaksi


Like it? Share with your friends!