FOTO : api dan asap terlihat tinggi ke udara saat kebakaran terjadi di gudang Bungkil PT STIM Tayan Hilir (Ist)
Tim liputan – radarkalbar. com
TAYAN HILIR – Warga kota Tayan, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau dibuat pembar (heboh, red), Sabtu (8/1/2022) sekitar pukul 18.00 WIB.
Pasalnya, api diselimuti asap cukup tebal tiba-tiba terlihat dari berbagai penjuru Kota Tayan.
Usut punya usut, ternyata gudang penyimpanan bungkil kelapa sawit milik PT Sinar Tayan Inti Mulya (PT STIM) yang terletak di Dusun Pebaok, Desa Kawat terbakar.
Tak ayal, warga dari berbagai penjuru pun berdatangan menuju kawasan pabrik tersebut. Guna untuk melihat dari dekat sumber kebakaran tersebut.
Informasi yang dihimpun radarkalbar. com, terdapat kurang lebih 5000 ton bungkil kelapa sawit yang tersimpan dalam gudang tersebut.
Hingga saat ini masih dilaksanakan proses pemadaman oleh beberapa unit pemadam api.
Selain itu, belum ada keterangan resmi dari pihak terkait, atas penyebab kejadian tersebut. Demikian pula kerugian yang ditimbulkan akibat kejadian tersebut.
Editor : Sery Taya