POTO : Petugas Polsek Pontianak Barat saat memberikan nasehat kepada anak-anak yang diamankan diduga melakukan tawuran (Ist)
PONTIANAK – radarkalbar.com
PETUGAS gabungan Polresta Pontianak dan Polsek Pontianak Barat mengamankan 9 anak-anak diduga habis tawuran di belakang Komplek Pasar Dahlia Pontianak Barat, Senin (5/4/2022).
Kapolsek Pontianak Barat (Ponbar), AKP Muslimin mengatakan aksi tawuran anak-anak itu sehabis shalat tarawih sekira pukul 20.30 WIB, terjadi di belakang komplek Pasar Dahlia.
“Kami begitu dapat laporan masyarakat, langsung meluncur ke sana, bersama tim gabungan dari Polresta. Diduga saat tawuran anak-anak ini menggunakan sarung yang diikat menyerupai cambuk yang dalamnya diisi oleh batu, besi atau gear rantai. Inikan dapat membahayakan. Namun, setelah kita datang, sebagian anak-anak tersebut melarikan diri,” ungkapnya.
Setelah mendapatkan informasi dari masyarakat setempat dan melakukan penyisiran, akhirnya menemukan ada 9 anak-anak yang diduga telah melakukan tawuran sedang nongkrong di Gang Srikaya II atau didepan Toko Lulu.
“Nah, 9 anak-anak ini diduga telah melakukan tawuran sedang nongkrong di Gang Srikaya II didepan Toko Lulu, kemudian anak-anak ini kita bawa ke Mapolsek untuk diberikan pembinaan dan memanggil orang tuanya mereka. Jadi, setelah membuatkan surat pernyataan untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya, mereka kita kembalikan ke orang tua masing-masing, ” tuturnya.
Pewarta : Tim liputan/HRY
Editor : redaksi