Radar KalbarRadar Kalbar
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Lainnya
    • Hukum
    • Olah Raga
    • Gaya Hidup
    • Bisnis
    • Figur
    • Tekno
    • Entertainment
Radar KalbarRadar Kalbar
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
Pencarian
  • Home
  • Indeks
  • Kalbar
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ragam
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Gaya Hidup
  • Bisnis
  • Figur
  • Tekno
  • Entertainment
Radar Kalbar > Indeks > Kalbar > Sekadau > Momen PGD ke-XIV, Bupati Sekadau Serukan Pelestarian Budaya
Gaya HidupSekadau

Momen PGD ke-XIV, Bupati Sekadau Serukan Pelestarian Budaya

Last updated: 6 jam lalu
22/07/2025
Gaya Hidup Sekadau
Share

FOTO : Para pejabat yang menghadiri seremonil pembukaan PGD ke – XIV berlangsung di halaman depan Youth Center, Kota Sekadau, pada Selasa, 22 Juli 2025 [ doni]

Doni – RADARKALBAR.COM

SEKADAU – Perayaan Gawai Dayak (PGD) ke-XIV tingkat Kabupaten Sekadau resmi dibuka, Selasa, berlangsung di Youth Center, Kota Seladau, Selasa, (22/7/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Sekadau Aron, SH mengajak seluruh masyarakat menjaga suasana kondusif dan tidak melupakan nilai utama dari perayaan adat tersebut.

“Gawai bukan sekadar ajang pesta. Ini adalah wujud syukur kita kepada Jubata atas hasil panen yang melimpah,” ujar Aron.

Ia menegaskan momen gawai harus dijalani dengan tertib, aman, dan penuh makna.

Aron juga menyoroti pentingnya pelestarian budaya di tengah arus modernisasi.

Dia mengapresiasi program tahunan Dewan Adat Dayak (DAD) Sekadau yang menggilir sub-suku Dayak sebagai tuan rumah, demi menjaga keberagaman dan kekayaan budaya lokal.

“Banyak tradisi yang mulai hilang, dan gawai ini jadi ruang untuk menghidupkan kembali warisan budaya yang kita miliki,” jelasnya.

Isu revitalisasi kawasan transmigrasi juga menjadi sorotan. Untuk itu, Aron mendesak Pemprov Kalbar untuk segera melakukan perbaikan menyeluruh di kawasan transmigrasi di wilayah Kabupaten Sekadau.

Menurutnya, penataan yang tidak optimal bisa berpotensi memicu konflik sosial di masa mendatang.

“Kami berharap ada perhatian serius untuk kawasan transmigrasi. Penataan ulang harus dilakukan demi mencegah persoalan yang lebih besar,” kata Aron.

Di sisi lain, Aron juga mengingatkan pentingnya kebersihan lingkungan selama kegiatan berlangsung.

“Kita imbau para pelaku UMKM yang membuka stand untuk tetap menjaga kebersihan area sekitar,” ucapnya.

Ucapan terima kasih turut disampaikan kepada pasukan Terabai Bangsa Ruwai (TBR) yang membantu pengamanan acara gawai tahun ini.

Sementara, Ketua DAD Sekadau Jeffray Raja Tugam mengajak seluruh pihak untuk menjadikan gawai sebagai momen refleksi dan penghormatan kepada karunia Tuhan, bukan sekadar pesta pora.

“Makna gawai adalah syukur. Jangan sampai acara ini kehilangan esensinya karena ulah kita sendiri,” ujarnya.

PGD ke-XIV Kabupaten Sekadau dibuka oleh Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Krisantus Kurniawan S Ip, M Si.

Selanjutnya, rangkaian acara akan berlangsung selama beberapa hari ke depan, dengan berbagai kegiatan adat, pertunjukan budaya, dan pameran produk lokal yang melibatkan masyarakat dari berbagai sub-suku Dayak di daerah tersebut. [ red ].

Editor : Andika

Publisher : admin radarkalbar.com

Bagikan ini:

  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru) Surat elektronik
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
TAGGED:Aron SHBupati sekadauPGD ke - XIVYouth Center Sekadau
Share This Article
Facebook Whatsapp Whatsapp Telegram Copy Link

Terpopuler Bulan Ini

BREAKING NEWS : Mobil Pengangkut Uang Seruduk Kerumunan di Pasar Sungai Bakau Kecil, Sejumlah Warga Menderita Luka

16/07/2025
Isak Tangis Iringi Eksekusi Lahan di Kecamatan Segedong, Warisan Digugat, Rumah Tergusur, Warga Teriakan Ketidakadilan
26/06/2025
Media FC Perkasa di Liga Mini Soccer U-35 AMC Sungai Pinyuh, Dua Mantan Sochenk FC Jadi Penentu Kemenangan
30/06/2025
Proyek Jalan Nasional Rp 146,9 Miliar di Mempawah Jadi Sorotan, Ketua Kadin : Mestinya Dikerjakan Secara Profesional
09/07/2025
Tersengat Listrik, Dua Pekerja PLN Mempawah Dilarikan ke Rumah Sakit, Abai Gunakan APD atau Kurang Pengawasan?
17/07/2025

Berita Menarik Lainnya

PGD ke – XIV Resmi Dibuka, Semangat Pelestarian Budaya Dayak Menggema di Sekadau

8 jam lalu

PGD ke-14 Sekadau Siap Digelar, Sub Suku Dayak Taman Jadi Tuan Rumah

16/07/2025

Antara Gaji dan Janji Digital, Cerita Tragis Pegawai Indomaret yang Terjerat Investasi Bodong

14/07/2025

Tim Gabungan Gerebek Aktivitas Tambang Emas Ilegal di Desa Meragun, Seorang Tertangkap, Empat Kabur Menghilang

13/07/2025

PT. DIMAS GENTA MEDIA
Kompleks Keraton Surya Negara, Jalan Pangeran Mas, No :1, Kel Ilir Kota, Sanggau, Kalbar

0812-5012-1216

Terkait

  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi

Regional

  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang
  • Kapuas Hulu
  • Kayong Utara
  • Ketapang
  • Kubu Raya
  • Landak
  • Melawi
  • Mempawah
  • Pontianak
  • Sambas
  • Sanggau
  • Sekadau
  • Singkawang
  • Sintang