Dewan Pemuda Lintas Etnis Gelar Deklarasi Bersama dan FGD

FOTO : Pelaksanaan deklarasi bersama dan pelaksanaan FGD (Zen)

Pewarta : Zen Zentha Zentara SE

radarkalbar. com, PONTIANAK – Dewan Pemuda Lintas Etnis Kalbar menggelar deklarasi bersama dan focus grup disscusion (FGD), berlangsung di Hotel Kapuas Palace, Kamis (28/10/2021).

Kegiatan ini mengusung Melalui Hari Sumpah Pemuda Ke 93, Dewan Pemuda Lintas Etnis Kalbar Siap Bersatu, Bangkit dan Tumbuh Untuk Indonesia Maju.

Perwakilan Disnakertrans Provinsi Kalbar, Manto mengatakan dinamika kehidupan sekarang ini dengan maraknya media sosial, jika tidak mampu mengontrol itu bisa menjadi sumber konflik baru dengan informasi – informasi hoax segala macam.

“Keberadaan organisasi semacam ini mendapat instrumen baru dalam mengantisipasi potensi – potensi konflik yang akan terjadi, terlebih mengahadapi tahun politik di 2024 nanti,” tuturnya

Ia menambahkan kelompok pemuda ini lebih dinamis dimanapun keberadaannya itu selalu menjadi motto penggerak di Kalbar.

” Saya yakin keberadaan mereka ini dapat memberikan kontribusi positif, “ujar Manto

Ia menyambut positif keberadaan organisasi ini terlabih momentumnya juga sangat positif, ini adalah miniatur Indonesia dan dapat dicermin dari daerah – daerah lain.

“Kita adalah salah satu daerah yang paling heterogen di Indonesia ini dan heterogen mampu dibangun kekuatan stimuk Eropa. Sehingga Kalbar ini menjadi indah,” tegasnya.

Editor : Zen Zentha Zentara SE

Editor