KPK Diduga Geledah Kantor PUPR Mempawah, Terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan

FOTO : Suasana terpantau dari luar Kantor PUPR Mempawah saat diduga penggeledahan oleh Penyidik KPK [ tangkapan layar video ]

redaksi – radarkalbar.com

MEMPAWAH – Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diduga menggeledah Kantor Dinas PUPR Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, pada Kamis (24/4/2025) malam.

Merujuk video berdurasi 10 menit 48 detik yang beredar di media sosial. Sejumlah petugas tampak memeriksa berbagai dokumen di lantai satu dan dua kantor tersebut.

Penggeledahan ini disebut terkait penyidikan dugaan korupsi proyek jalan yang melibatkan sejumlah pejabat daerah setempat.

Sekitar pukul 19.30 WIB, aktivitas penggeledahan terlihat berlangsung di kantor yang terletak di Jalan Daeng Manambon, Mempawah.

Seluruh area dijaga ketat aparat kepolisian, dan akses bagi masyarakat umum dibatasi.

Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari pihak KPK maupun Pemkab Mempawah terkait tujuan penggeledahan.

Namun, informasi yang beredar menyebutkan langkah ini berkaitan dengan penyelidikan dugaan korupsi proyek infrastruktur jalan yang berlangsung beberapa tahun lalu.

Sejumlah pejabat daerah, termasuk mantan Bupati Mempawah, seorang kontraktor, serta Kepala Dinas PUPR Mempawah, dilaporkan telah menjalani pemeriksaan oleh KPK.

Bahkan, Kepala Dinas PUPR Mempawah, berinisial Hd, sempat dipanggil ke Kantor KPK di Jakarta beberapa waktu lalu.

Pada Januari 2024, tim penyidik KPK juga sempat melakukan pemeriksaan fisik di beberapa ruas jalan, seperti Sekabuk–Sei Sederam dan Sebukit Rama–Sei Sederam, yang diduga berkaitan dengan proyek yang sedang diselidiki.

Penggeledahan terbaru ini diperkirakan untuk melengkapi bukti dalam pengusutan kasus tersebut.

Sampai berita ini ditulis, KPK belum memberikan pernyataan resmi mengenai perkembangan penyelidikan di Kabupaten Mempawah, Kalbar. [ red]

editor : Tim redaksi

Share This Article
Exit mobile version