Begini Kata Lasarus, Usai Nobar Debat Cawapres Sesi 4 Cawapres di Sekadau

FOTO : saat nobar debat sesi ke-4 Cawapres RI (Ist)

SEKADAU – radarkalbar.com

KETUA Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar – Mahfud, Kalimantan Barat, Lasarus melaksanakan nonton bareng (nobar) debat Cawapres di Lupung Coffee, Kota Sekadau, Minggu (21/1/2024) malam.

Selain itu, tampak hadir pengurus dan kader partai koalisi Perindo dan PPP serta PKN.

Kemudian, hadir Ketua DPC PDI Perjuangan Sekadau, Aloysius serta para partisipan militan Ganjar-Mahfud. Kemudian terlihat sejumlah undangan lainnya.

Ketu Tim Pemenangan Daerah Provinsi Kalbar, Lasarus mengatakan
penting untuk melihat debat sesi ke-4 ini, Cawapres Mahfud MD. Tentunya untuk melihat kualitas calon pemimpin republik 5 tahun kedepan.

“Habis dari ini, Kita maju terus tanpa melihat hasil survei yang ada. Ini konteksnya pilpres. Kita pengaruhi lingkungan, tancap gas esok hari,” tegas pria yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat ini.

Ketua Komisi V DPR RI ini menambahkan, untuk Kalbar, hasil survei Ganjar-Mahfud sudah meningkat baik. Dimana masyarakat inginkan pemimpin yang rekam jejak nya jelas.

“Mari kita jelaskan kepada masyarakat siapa yang pantas menjadi pemimpin 5 tahun kedepan,” ujarnya.

Ditambahkan Lasarus, benar adanya yang Cawapres nomor urut 3, Mahfud sampaikan bahwa hukum itu tajam ke bawah tumpul ke atas.

“Semoga debat ini memberikan semangat kepada kita untuk pilpres nanti,” harapnya.

Usai nobar debat sesi ke-4 Cawapres tersebut, Lasarus mengucapkan terima kasih atas kehadiran pasukan untuk nobar.

” Semoga semakin menguatkan kita untuk menentukan pemimpin masa depan. Saya sebagai tuan rumah berharap semuanya berjuang dan sampai bertemu di debat terakhir,” ucapnya.

Sementara Ketua Partai Perindo Sekadau, Hendro mengatakan, hasil polling semakin hari kian meningkat.

” Kita terus sampaikan program Pak Ganjar dan Mahfud,” timpalnya.

Kemudian, Ketua PPP, Safaruddin menegaskan pihaknya sudah bergerak.

“Relawan kami, terus dan sudah menggaungkan Ganjar-Mahfud sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI kedepan,” cetusnya. (Doni)