Enam Tanda-Tanda Pria Sedang Berbohong Dan Membodohimu


Cara terbaik untuk mempertahankan hubungan agar bisa sampai ke jenjang pernikahan adalah dengan komunikasi dan kejujuran.

Tapi terkadang ada saat-saat tertentu yang membuat seorang pria lebih memilih untuk berbohong daripada terlibat drama dan konflik berkepanjangan dengan pasangannya.

Padahal kalau pasangan mu adalah pasangan yang pengertiang, dia pasti akan menerima semua penjelasan yang kamu berikan padanya dan selalu bisa memaafkan kesalahan yang kamu lakukan, karena dirinya juga sadar kalau dia juga pernah melakukan kesalahan.

Karena saat pasangan sudah berani sekali berbohong, tidak menutup kemungkinan dia juga akan memilih untuk terus berbohong agar dirinya aman. Itu adalah tanda-tanda pria yang tidak berani mengambill resiko dan tanggungjawab untuk apa yang telah dilakukannya, karena dia hanya mau amannya saja.

Dan saat pasangan sudah terus-menerus berbohong tanpa mengakui kebohongannya padahal kamu sudah mengetahuinya, itu tandanya hubungan kalian sudah tidak sehat dan kamu harus berpikir ulang untuk terus melanjutkan hubungan mu itu.

Setidaknya inilah 6 tanda kalau pria sedang berbohong dan berusaha untuk membodohimu:

1. Mengalihkan padangang/ membuang muka/ memalingkan wajah

Orang yang berbohong tidak akan berani menatap mata lawan bicaranya karena itu akan membuatnya gugup. Jadi dia pasti akan berusaha untuk mengalihkan pandangannya/membuang wajah untuk mencoba meraba-raba dan mencari alasan untuk berbohong dan menutupi kegugupannya karena sedang berbohong.

Sebagai wanita yang sensitif, biasanya kamu bisa membaca tingkah pria/pasanganmu dari tatapannya, jadi saat kamu ngobrol dengan pasangan dan pasangan tiba-tiba tidak berani menatap matamu, bisa jadi karena dia sedang berusaha untuk menutupi dan menyembunyikan sesuatu darimu.

Kamu harus bisa memberikan dia isyarat kalau kamu tahu dia sedang berusaha untuk berbohong agar dia punya kesadaran untuk menjelaskan dan berkata jujur padamu.

Katakan dan yakinkan dia kalau kejujurannya adalah alasan utama hubungan kalian bisa bertahan, jadi kalau dia sudah berani dan punya niat untuk berbohong, mungkin ada yang salah dalam hubungan kalian.

2. Mencari-cari kesalahanmu

Orang yang sedang berbohong pasti akan mencari-cari dan mengingat lagi kesalahanmu di masa lalu.

Orang memilih berbohong karena mereka tidak berani mengambil resiko dan tanggungjawab dari perbuatannya, jadi dia cenderung untuk cari aman dengan mencari kesalahanmu dan menjadikanmu kambing hitam seolah-olah kamu lah yang bersalah setiap kali terjadi konflik dalam hubungan kalian.

Dan pada akhirnya, kamu lah yang harus terus mengalah untuk menyelesaikan permasalahan kalian dan selalu mengakui kesalahannya. Kalau kamu terus membiarkan pasangan mu berbohong dan terus berharap dia akan berubah dengan kebohongan yang dia lakukan selama ini percuma saja.

Orang yang dari awal sudah berani berbohong, dia akan terbiasa dengan kebohongannya dan tidak akan lagi merasa gugup saat berbohong.

3. Tiba-tiba mengalihkan topik

Inilah tanda paling mudah untuk mendeteksi kebohongan pasanganmu. Saat kamu mengajaknya ngobrol, pasangan tiba-tiba mengalihkan topik pembicaraan kalian seolah-olah dia tidak nyaman untuk membahas topik yang ingin kamu obrolkan dengannya.

Dia mulai gelisah membahas topik yang ingin kamu diskusikan dengannya dan mencoba berbagai cara untuk mengalihkan dan melupakan topik obrolan kalian. Dia terlihat menghindari dan selalu mencari-cari alasan untuk mengganti topik obrolan itulah tandanya dia sedang berusaha menyembunyikan sesuatu darimu.

4. Ekspresinya berubah seketika

Kamu bisa perhatikan perubahan pada ekspresi wajahnya saat ngobrol denganmu. Perhatikan bagian mata, alis, mulut dan kerutan keningnya.

Orang yang berbohong cenderung akan menghindari kontak mata denganmu dan mengernyitkan keningnya karena sedang berusaha mencari alasan dan pembelaan diri.

Berbeda dengan orang yang jujur, mereka bisa bersikap tenang dan santai saat menjawab pertanyaanmu.

Kalau kamu menemukan tanda-tanda dia berusaha untuk berbohong lebih baik kamu ingatkan lagi padanya komitmen awal hubungan kalian, kalian berkomitmen untuk saling bekerjasama mempertahankan hubungan dan salah satu kerjasama yang harus kalian lakukan adalah dengan saling jujur dan terbuka satu sama lain, bukannya untuk menutupi sesuatu dengan kebohongan.

 Karena kebohongan adalah modal dasar untuk menghancurkan komitmen dalam hubungan kalian.

5. Hidung membesar

Kamu pasti tahu dan masih ingat dengan baik salah satu dongeng tentang anak yang sering berbohong dan hidungnya akan memanjang. Ya Pinokio.

Hal itu juga berlaku pada manusia, orang yang sedang berbohong hidungnya akan terlihat kembang kempis dan membesar. Karena disaat yang sama otaknya juga sedang berputar untuk menyiapkan alasan kebohongannya dan meyakinkanmu dengan kebohongannya.

Coba perhatikan pasangan saat ngobrol denganmu mulai sekarang, kalau terjadi perubahan pada hidungnya yang tiba-tiba kembang kempis dan membesar, bisa jadi dia sedang berusaha untuk menyembunyikan sesuatu darinya, dan cara terbaik untuk mengatasi ini adalah minta penjelasan langsung padanya kenapa dia memilih berbohong.

6. Nafas yang tidak teratur

Coba kamu dengar dan amati nafasnya. Orang yang berbohong akan merasakan ketidaknyamanan dalam hati dan pikirannya. Dan itulah yang membuat nafasnya menjadi tidak teratur. Dia merasa tidak nyaman karena merasa bersalah dan harus menyembunyikan sesuatu dari mu.

So ladies, jangan sampai kamu salah memilih pasangan untuk kesekian kalinya karena kamu tidak peduli dengan kebohongan yang dilakukannya dan membiarkannya terus membodohimu.

Sebagai wanita yang dewasa kamu harus berani tegas untuk menolak perlakuan yang tidak kamu inginkan dari pasangan mu. Kamu harus berani meninggalkannya untuk membuatnya tinggal. Karena dengan ketegasanmu itulah pasangan tidak akan lagi meremehkanmu.

Itulah 6 tanda-tanda pria yang sedang berbohong dan ingin membodohimu. Sebagai wanita yang attractive, kamu harus bisa menentukan mana pria yang terbaik untuk kamu jadikan pasangan dan mana pria yang tidak pantas kamu pertahankan.

Karena setidaknya kamu punya 8 standar hubungan yang harus kamu buat di awal hubunganmu dengannya agar hubungan kalian terhindar dari konflik berkepanjangan.

Jadikan dirimu sebagai wanita yang menarik untuk membuat pria tertarik mendekatimu. Jadilah wanita attractive yang punya daya tarik untuk di dekati banyak pria dengan semua kualitas karakter yang kamu miliki.

Kamu bisa dapatkan audiobook gratis dari kami dengan klik download disini untuk menjadikan mu wanita attractive yang punya daya tarik kuat untuk didekati banyak pria.

Sumber : ilmumemikatpria.com


Like it? Share with your friends!