Empat Remaja Diamankan Polisi di Pontianak Selatan, Diduga Hendak Tawuran Bersenjata

FOTO : Keempat bocil dan sajam yang diamankan tim Polsek Pontianak Selatan [ ist ]

Arief – radarkalbar.com

PONTIANAK – Empat remaja diamankan personel Polsek Pontianak Selatan, usai diduga hendak melakukan aksi tawuran di kawasan Gang Intan, Jalan Harapan Jaya, Enggang Selatan, Jumat (18/4/2025) malam.

Penangkapan bermula dari laporan warga yang mencurigai gerak-gerik kelompok remaja tersebut. Saat dilakukan pemeriksaan, polisi menemukan dua bilah senjata tajam clurit dan pancor serta satu stik golf di lokasi kejadian. Barang-barang tersebut diduga akan digunakan untuk aksi kekerasan.

“Keempat remaja itu langsung kami bawa ke Mapolsek untuk didata dan diberi pembinaan,” ujar Kapolsek Pontianak Selatan, AKP Jatmiko, Sabtu pagi (19/4/2025).

Ia menambahkan langkah cepat ini tidak lepas dari peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Kapolsek juga mengimbau para orang tua agar meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak mereka, khususnya pada malam hari, guna mencegah keterlibatan dalam aktivitas berisiko.

Saat ini, pihak Polsek Pontianak Selatan masih melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap keempat remaja tersebut. [ red/r]

editor : Muhammad Khusyairi

Share This Article
Exit mobile version