Aron Ucapkan Rasa Duka Mendalam Atas Wafatnya Pastor Pietro Di Vincenzo

FOTO : Misa syukur pelepasan jenazah Pastor Pietro Di Vincenzo dipimpin Uskup Keuskupan Agung Sanggau, Valentinus Saeng [doni]

Doni – radarkalbar.com

SEKADAU – Bupati Sekadau, Aron, S.H mengucapkan rasa berduka cita mendalam atas wafatnya Pastor Pietro Di Vincenzo, CP, pada Rabu (10/7/2024) pagi di Pontianak.

“Atas nama Pemkab Sekadau dan keluarga besar kami ucapkan turut berduka cita yang mendalam atas kepergian atas berpulangnya Pastor Petrus ke tempat Allah Bapa di Surga,” ungkapnya saat menghadiri misa syukur pelepasan Pastor Pietro di Vinzenco, CP pada Jumat (12/7/2024).

Misa syukur ini dipimpin oleh Uskup Keuskupan Agung Sanggau, Mgr. Valentinus Saeng, CP, berlangsung di Gereja Santo Petrus dan Paulus Sekadau.

Aron mengatakan semoga jasa selama beliau berkarya, terutama di tempat bertugas selalu memberikan support agar anak – anak harus bersekolah. Sehingga bisa mengubah nasib anak-anak pedalaman.

” Sehingga orang-orang di pedalaman banyak yang sukses. Dan di samping itu beliau juga banyak jasa dalam membangun gereja-gereja di pelosok desa tentunya,” ucap Aron.

Pastor Pietro Di Vincezo, merupakan kelahiran 20 Agustus 1940, meninggal di Pontianak pada Rabu (10/7/2024). Dan memulai menjadi Imam sejak 14 Agustus 1970. Jenazah dimakamkan pada pemakaman Katolik, Kecamatan Sekadau Hilir.