Tim Gabungan dan DAMKAR Sanggau Sigap Tangani Longsor di Gang Santai

FOTO : Tim gabungan saat melaksanakan pembersihan material longsor di Gang Santai [ ist]

redaksi – radarkalbar.com

SANGGAU – Tanah longsor yang terjadi di Jalan Santai, Kelurahan Sungai Sengkuang, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, pada Jumat (7/3), langsung mendapat penanganan cepat dari tim gabungan Pemadam Kebakaran (DAMKAR) Kabupaten Sanggau.

Material longsor yang menutup akses jalan sempat menghambat aktivitas warga. Menyikapi hal ini, tim yang dikoordinasikan oleh Kasi Penanggulangan Kebakaran Bidang Damkar Satpol PP, Zulkipli, segera turun ke lokasi untuk melakukan pembersihan.

Menggunakan mobil pemadam kebakaran, mereka menyemprotkan air serta melakukan pengerukan tanah guna mempercepat pemulihan jalur yang terdampak.

Zulkipli menegaskan langkah ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam merespons bencana alam dan memastikan keselamatan masyarakat.

“Kami terus melakukan pemantauan di lokasi guna mengantisipasi kemungkinan longsor susulan,” ujarnya.

Mencermati kondisi tersebut, Pemkab Sanggau juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada, terutama bagi yang tinggal di daerah rawan longsor, serta segera melaporkan jika terjadi kejadian serupa agar dapat ditangani secepat mungkin. [ red/tr/r]