Polsek Delta Pawan Selamatkan ODGJ Tersesat di Tengah Rawa

FOTO : Kapolsek Delta Pawan Ipda Chepry Perahera bersama warga berdialog dengan seorang pria ODGJ yang diselamatkan dari tengah rawa [ist]

Tim liputan – radarkalbar.com

KETAPANG – Petugas Polsek Delta Pawan, Polres Ketapang menyelamatkan seorang pria parobaya tanpa identitas mengalami gangguan jiwa, Rabu (5/6/2024).

Kapolres Ketapang AKBP Tommy Ferdian melalui Kapolsek Delta Pawan, Ipda Chepry Perahera mengatakan, pada Rabu (5/6/2024) sekitar pukul 13.15 WIB, anggota piket Polsek Delta Pawan mendapat informasi dari warga menyebutkan ada seorang pria tanpa identitas di semak-semak rawa.

Lantas, dirinya langsung memimpin anggota bersama salah seorang Bhabinkamtibmas lansung mendatangi TKP dimaksud.

Kemudian, pria tersebut lalu dibawa ke rumah warga setempat diajak berbicara. ” Begitu kita temui, langsung dibawa ke rumah warga, dan kita beri makan minum. Namun, sulit diajak berkomunikasi,” ujar Ipda Chepry.

Menurut keterangan warga, pria tersebut sudah 3 hari berada di semak-semak rawa dengan posisi tanpa mengenakan baju.

Setelah dilakukan pendekatan, ternyata pria tersebut mempunyai keluarga.

“Saat ditelusuri, diketahui alamatnya di Desa Kalinilam, Kecamatan Delta Pawan. Ternyata, keluarganya pun tidak mengetahui keberadaannya, karena hilang dan dicari tidak ketemu,” ungkapnya.

Karena keluarga tidak mengetahui keberadaan pria tersebut. Maka, pria tersebut diantar petugas Polsek Delta Pawan ke rumahnya.

“Begitu kami antar, keluarganya sangat berterima kasih atas ditemukanya pria tersebut,” ucapnya.

Ia mengapresiasi atas informasi dari masyarakat, sehingga pria tersebut cepat tertangani.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu memperhatikan keluarganya. Agar kejadian serupa tidak terjadi lagi,” pungkasnya.