Stock Elpiji 3 Kg di Desa Teluk Pakedai Hulu Terbatas, Kades Minta Pertamina Tambah Kuota

FOTO : Suasana pada pangkalan Elpiji 3 Kg di wilayah tersebut [ ist]

Arief – radarkalbar.com

KUBU RAYA – Momen bulan Ramadan, masyarakat di Desa Teluk Pakedai Hulu, Kecamatan Pakedai, Kabupaten Kubu Raya mengalami kesulitan mendapatkan gas Elpiji 3 kilogram.

Pasalnya, kebutuhan warga akan Elpiji 3 Kilogram tersebut meningkat pada saat bulan puasa. Terlebih lagi menjelang parayaan Idul Fitri 1446 Hijriyah mendatang.

Akibatnya, dengan kelangkaan ini menyebabkan harga gas melon di tingkat pengecer melonjak, membuat warga semakin terbebani.

Menurut keterangan warga, stok Elpiji 3 kg di beberapa pangkalan sering habis lebih cepat dari biasanya.

Kondisi ini dinilai semakin mempersulit masyarakat, mengingat kebutuhan gas meningkat selama bulan puasa untuk keperluan memasak.

Kepala Desa Teluk Pakedai Hulu, Sandra mengungkapkan agar ada tambahan pasokan Elpiji 3 kg dari Pertamina guna mengatasi permasalahan ini.

“Kami berharap Pertamina bisa menambah pasokan Elpiji 3 kg ke desa kami, karena masyarakat sangat membutuhkannya, terutama saat bulan Ramadan,” ujarnya.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk membeli gas subsidi di pangkalan resmi agar tidak terkena harga yang lebih tinggi di tingkat pengecer.

Sementara itu, pihak terkait diharapkan segera mengambil langkah untuk memastikan distribusi gas subsidi ini berjalan lancar, sehingga kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi dengan baik. [ red/r]